Diresmikan, Dirut BPODT Apresiasi Pembangunan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat

    Diresmikan, Dirut BPODT Apresiasi Pembangunan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat

    TOBA-Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol ruas Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat (Seksi 3 dan 4) yang memiliki panjang 45, 6 km dengan anggaran sebesar Rp6 triliun. Pembangunan jalan tol yang dimulai sejak 2018 tersebut merupakan bagian penting dari rencana besar pemerintah untuk menyelesaikan proyek Jalan Tol Trans Sumatra.

    Selain itu Presiden juga meresmikan sejumlah ruas jalan tol lainnya yang dipusatkan di Gerbang Tol Sinaksak, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatra Utara, Salah satunya adalah Jalan Tol Ruas Binjai – Langsa (Seksi 2 Stabat – Tanjung Pura) sepanjang 26, 2 km. Selasa (10/9/2024).

    "Alhamdulillah pada pagi hari ini, segera akan kita resmikan Jalan Tol Ruas Binjai-Langsa (Seksi 2 Stabat – Tanjung Pura) yang dibangun sejak tahun 2020 sepanjang 26, 2 km dengan anggaran biaya Rp11, 6 triliun, " ujar Presiden Jokowi.

    "Jalan tol ini akan menjadi bagian dari Jalan Tol Trans Sumatra sepanjang 2.994 km dan kita harapkan sampai akhir tahun, jalan tol sumatra sudah tembus di 1.100 km, " ungkap Presiden.

    Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) mengapresiasi pembangunan jalan tol di Sumatera Utara, khususnya menuju Parapat Kawasan Danau Toba. 

    "Kami segenap masyarakat Danau Toba sangatlah berterima kasih kepada Presiden Jokowi atas diresmikannya jalan tol Sinaksak, ini merupakan alternatif yang baru untuk mempercepat perjalanan dari kota Medan ke Danau Toba yang sekarang hanya bisa ditempuh sekitar 2, 5 jam, masyarakat tidak perlu lagi menghabiskan waktu yang lama untuk berlibur ke Danau Toba, " ujar Jimmy.

    "Sekaligus, jalan tol ini merupakan harapan bagi para pelaku pariwisata dan investor untuk semakin semangat untuk menciptakan produk-produk ekonomi baru, saya pikir ini akan membuat Danau Toba maju dan membangkitkan ekonomi masyarakat Danau Toba, " tambahnya.

    Jimmy juga menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur yang masif di sekitaran Danau Toba akan semakin menumbuhkan kepercayaan diri para investor untuk membangun industri pariwisata, kemungkinan kemajuan pembangunan akan bisa dilihat beberapa tahun kedepan dengan pesat.

    Turut hadir mendampingi Presiden dalam peresmian tersebut adalah Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Pj. Gubernur Sumatra Utara Agus Fatoni, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga, Direktur Utama Hutama Karya Budi Harto, dan Direktur Utama Hutama Marga Waskita Dindin Solakhuddin

    Danau Toba merupakan salah satu destinasi wisata utama di Sumatera Utara. Dalam rangka pengembangan destinasi wisata tersebut, Pemerintah gencar mempercepat pembangunan sarana pendukung untuk Proyek Strategis Nasional (PSN) yang bertujuan membangun Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN).

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Calon Wakil Bupati Simalungun Benni Gusman...

    Artikel Berikutnya

    Libur Akhir Pekan dan Cuti Bersama, Kendaraan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Sat Narkoba Polrestabes Medan Terkecoh Saat Gerebek Stroom KTV, Pengunjung Dipindah ke Ruangan Lain
    Lomba Solu Bolon Turut Meriahkan Aquabike 2024 dan Berhasil Pukau Para Rider dan Wisatawan di Samosir
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Di Balik Rehabilitasi Medan Zoo, Merawat Satwa atau Membangun Masa Depan?
    Viral! Oknum PNS di Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Asik Tidur-Tiduran Saat Upacara HUT-RI ke 79 Berlangsung
    Libur Idul Adha 2024, Tiket Penyeberangan KMP Sumut Ludas Hingga Satu Hari Kedepan, Nakhoda Diminta Perhatikan Cuaca
    Diikuti Banyak Tim dari Asia Pasific, Menteri Pemuda dan Olahraga RI Apresiasi Gelaran Danau Toba Rally 2023
    Warga Parapat Keluhkan Air Bersih, Anton-Benny Gusman Sinaga Siap Buat Perubahan di Objek Wisata
    Kunjungi Paddock Musa Rajekshah, Menteri Pemuda dan Olahraga Bahas Persiapan WRC 2025 di Sumut
    Bupati dan Wakil Bupati Simalungun Gelar Safari Ramadhan dan Silahturahmi dengan Masyarakat Kecamatan Tapian Dolok
    Dituduh Ada Hubungan 'Spesial' Dengan Dosen UNIMED, Suratik Diduga Dianiaya Anak Khairul
    Di Balik Rehabilitasi Medan Zoo, Merawat Satwa atau Membangun Masa Depan?
    Sukseskan Aquabike World Championship 2023, Kepala Dinas Kominfo Sumut Dorong Tuan Rumah Gencarkan Penyebaran Informasi
    Lestarikan Budaya Simalungun, TP PKK Gelar Festival Tari Daerah

    Ikuti Kami